Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Alhamdulillahirrabbil’alamin, Puji syukur kepada Allah SWT. Atas rahmat dan hidayah-Nya sehingga Seminar Nasional dalam kegiatan Annual Meeting Conference yang diselenggarakan oleh International Islamic Medical Forum 2024 dapat terlaksana dengan baik dan lancar. Seminar ini bertema “Mengembalikan Kejayaan Pengobatan Islam di Dunia” di Hotel Asyana Kemayoran Jakarta Pusat pada tanggal 21-22 September 2024.


Pada seminar dipresentasikan hasil penelitian, literature review, dan hasil pengabdian yang dilakukan oleh dosen, praktisi dan peneliti yang berasal dari berbagai instansi yang beragam di Indonesia dan Qatar. Hasil seminar tersebut kemudian didokumentasikan dalam Scientific Proceedings of Islamic and Complementary Medicine ini dan sebagian lagi dipublikasikan bertahap di International Journal of Islamic and Complementary Medicine


Seminar dapat terlaksana dengan sukses atas bantuan dari banyak pihak terkhusus dua sponsor utama kami yaitu Green Zone Herbal dan As-Sabil Holy Holistik. Oleh karena itu kami ucapkan terima kasih kepada banyak pihak yang telah membantu terselenggaranya kegiatan Annual Meeting dan Seminar ini.
Kami menyadari bahwa masih banyak kekurangan dalam penyusunan prosiding seminar nasional ini sehingga saran dan kritik yang membangun sangat diperlukan. Semoga prosiding ini bermanfaat bagi para pembaca dan pihak yang memerlukan.


Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuhAssalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Jakarta, September 2024